Tekan Kasus, Batituud Koramil 07/Ngemplak Bersama Satgas Covid 19 Kapanewon Ngemplak Bagikan Masker


NGEMPLAK - Untuk menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sleman, Koramil 07/Ngemplak yang masuk dalam Satgas Covid-19, kembali melakukan sosialisasi edukasi terkait protokol kesehatan dan membagikan masker kepada pedagang dan pembeli di Pasar Banjarharjo Kapanewon Ngemplak, Rabu (10/02/2021).


Batituud 07/Ngemplak Peltu Jumakir menyampaikan, masker yang dibagikan kepada masyarakat untuk menekan jumlah penambahan kasus Covid-19 di Wilayah Kapanewon Ngemplak. Di Pasar Banjarharjo Kapanewon Ngemplak misalnya, masker dibagikan kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di sekitar pasar, baik pedagang, pengunjung, atau petugas parkir.


“Di Pasar Banjarharjo ini kami bagikan 300 (lembar) masker, masker hari ini dibagikan untuk masyarakat,” jelasnya.


Pembagian masker dan pendisiplinan protokol kesehatan merupakan implementasi dari 

Peraturan Bupati Sleman nomor 37.1 Tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum Protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian corona virus disease 2019 di Kabupaten Sleman, tambahnya.

(Penmil 07/Ngp)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Turi Sleman Hadir Semarakkan Sholawat Nabi Muhammad SAW

Taman Kanak Kanak Ngudi Wasis di Datangi Babinsa

Danramil 16/Godean Hadiri Sleman School Expo (SSE) Sekolah Dasar Tahun 2024