Kodim 0732/Sleman Berikan penghormatan militer kepada almarhum Kolonel Caj (Purn) Wiryanto Sasmita
Sleman --- Penghormatan terakhir dengan upacara militer kepada mantan Kaajendam VII/Wirabuana, Kolonel Caj (Purn) Wiryanto Sasmita yang meninggal dunia setelah menjalani perawatan karena sakit di RSUP dr. Sardjito Yogyakarta dapat dilakukan karena almarhum tidak terindikasi Covid 19. Upacara tersebut dapat dilaksanakan dengan penuh hikmat dan haru dari keluarga duka bertempat di TPU Beran Margodadi Seyegan Sleman hari Kamis sore. (8/4/2021)
Setelah dilakukan prosesi persemayaman di rumah duka di Jl. Melati Wetan Rt 01/Rw 07 Baciro Gondokusuman Yogyakarta, selanjutnya jenazah dimakamkan secara militer oleh anggota Kodim 0732/Sleman dengan tidak mengabaikan protokol kesehatan. Bertindak sebagai Komandan Upacara Mayor Arm Indra Asmara Manurung Kasdim 0732/Sleman, Perwira Upacara Lettu Kav Suryanta Pasipers Kodim 0732/Sleman beserta 1 SST pasukan upacara dari Kodim 0732/Sleman, Korsik Ajenrem 072/Pamungkas dengan pejabat Inspektur Upacara Kolonel Lek Beni Zuriyanto.S.T., M.,Si Dosen Gol IV AAU Yogyakarta.
Ditegaskan Dandim 0732/Sleman Letkol Inf Arief Wicaksana S.H.,M.,Han, bahwa eratnya ikatan sebagai keluarga besar TNI AD salah satunya dapat diwujudkan dalam bentuk upacara penghormatan secara militer kepada prajurit yang telah meninggal dunia, baik yang gugur di medan tugas maupun meninggal biasa. Penghormatan ini juga sebagai wujud penghargaan atas segala jasa, pengabdian serta pengorbanan yang telah diberikan kepada Ibu Pertiwi oleh seorang prajurit selama hidupnya.
“Kami keluarga besar Kodim 0732/Sleman turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas kepergian almarhum yang telah meninggal dunia karena sakit. Semoga Tuhan Yang Maha Esa menempatkan almarhum disisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan,” imbuhnya.
Prosesi pemakaman secara militer pun dapat dilaksanakan dengan lancar dan penuh hikmat, terlihat haru dari keluarga duka ketika menerima bendera Merah Putih yang diserahkan oleh Inspektur Upacara atas nama bangsa dan negara serta ucapan terimakasih kepada Kodim 0732/Sleman yang telah membantu prosesi pemakaman tersebut.
Turut hadir pada upacara pamakanan tersebut Dandim 0734/Yogyakarya Letkol Inf Erwin Ekagita Yuana, S.I.P., M.Si, para Perwira Staf Kodim 0732/Sleman, para Danramil jajaran Kodim 0732/Sleman serta keluarga besar almarhum. (Pendim 0732/Sleman)
Komentar
Posting Komentar