Warga Caturharjo Mendapatkan Vaksin Covid19" Dari Kodim 0732/Sleman
Sleman --- Kodim 0732/Sleman bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman dan Pemerintah Kalurahan Caturharjo melakukan percepatan Vaksinasi terhadap warga Masyarakat yang belum mendapatkan vaksin Covid-19, yang di Laksanakan di Balai Kalurahan Caturharjo Sleman,Senin (20/12/2021).
Kordinator Vaksin Kodim 0732/Sleman Kapten Inf Suparyono menjelaskan, vaksinasi ini bertujuan untuk percepatan proses penyaluran vaksinasi kepada masyarakat, Selain itu, hal tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan imunitas tubuh masyarakakat dimasa pandemi COVID-19 seperti sekarang ini.
"Hari ini kami melakukan vaskinasi untuk masyarakat Caturharjo dan sekitarnya dengan menggunakan jenis Sinovak dari Kodim 0732/Sleman sebanyak 250 dosis dan alhamdulillah masyarakat disini sangat antusias dengan vaksinasi ini,"Ucapnya.
Selain itu, Ia juga menjelaskan, bahwa jemput bola percepatan vaksinasi yang di gelar Ini, tak lain untuk memudahkan dan mendekatkan warga bagi yang belum vaksin baik untuk dosis pertama maupun dosis kedua dengan harapan warga Kelurahan Caturharjo dapat memanfaatkan kesempatan dan kemudahan vaksin ini dengan sebaik-baiknya, sehingga nantinya warga masyarakat dapat beraktivitas normal dengan rasa aman karena sudah vaksin, namun tanpa meninggalkan protokol kesehatan yang ada,"Pungkasnya.(Pendim0732/Sleman)
Komentar
Posting Komentar