17 Koramil Jajaran Kodim 0732/Sleman Kembali Salurkan Bantuan BAAS

Sleman --- Kodim 0732/Sleman Melalui 17 (Tujuh Belas) Koramilnya hari ini kembali menyerahkan bantuan BAAS (Bapak Asuh Anak Stunting) berupa tambahan makanan kepada keluarga Anak Stunting dalam rangka penurunan Anak Stunting di wilayah Kabupaten Sleman. Jum'at (21/10/2022).

Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny A.P Girsang S.Sos.,M.Han melalui Pasiter Kapten Inf Sujana mengatakan, Bahwa penyaluran bantuan Stunting ini adalah lanjutan bantuan yang telah diberikan minggu yang lalu, Kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan terhadap Percepatan Penurunan Angka Stunting khususnya di Kabupaten Sleman yang menjadi salah satu Program TNI AD dalam membantu pemerintah. 

"Kami dari Kodim 0732/Sleman kembali menyerahkan bantuan melalui Koramil jajaran door to door kepada keluarga yang memiliki anak stunting dan untuk jumlah yang dibagian hari ini sesuai dengan data yang telah dikirim masing masing Koramil sebelumnya."

Harapannya dengan pemberian bantuan ini dapat memenuhi gizi lengkap dan seimbang guna mendukung program eliminasi stunting di wilayah Kabupaten Sleman, tidak hanya menyerahkan bantuan, Babinsa juga memantauan perkembangan anak stunting tersebut dengan mencatat data tumbuh kembang anak stunting tersebut sekalian mensosialisasikan cara hidup bersih dan sanitasi yang baik dalam kehidupan sehari-hari dengan harapan kedepan anak-anak kategori stunting bisa tumbuh semakin sehat dan berprestasi sesuai harapan pemerintah.(Pendim 0732/Sleman)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Turi Sleman Hadir Semarakkan Sholawat Nabi Muhammad SAW

Taman Kanak Kanak Ngudi Wasis di Datangi Babinsa

Danramil 16/Godean Hadiri Sleman School Expo (SSE) Sekolah Dasar Tahun 2024