Kedekatan Babinsa Dengan Warganya
Sleman --- Serka Wiji Sutrisna Babinsa Koramil 03/Turi Kodim 0732/Sleman melaksanakan Komsos di rumah Bapak Widiatmoko yang beralamat di Dusun Gadung Bangunkerto Turi Sleman,Minggu (30/4/2023)
Menjalin keakraban dan kedekatan kepada warga binaan merupakan tugas dan sekaligus tujuan Babinsa, salah satunya yaitu dengan melakukan komunikasi sosial dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dengan warga binaanya,"kata Serka Wiji dalam keteranganya.
Lebih lanjut ia juga mengatakan, kegiatan seperti ini mencerminkan bukti kemanunggalan TNI dengan rakyat pada umumnya dan khususnya Babinsa yang selalu akrab dengan warga binaanya. Sedangkan komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi dan kondisi wilayah binaan, karena dengan adanya interaksi serta komunikasi yang insten antara Babinsa dan warga akan dapat mempererat hubungan baik antara TNI dan rakyat.(Pendim 0732/Sleman)
Komentar
Posting Komentar