Kodim 0732/Sleman Apelkan Personelnya

Sleman --- Komandan Kodim 0732/Sleman Letkol Arm Danny Arianto Perdamean Girsang.,S.Sos.,M.Han yang dalam hal ini diwakili Pasi Pers Kodim 0732/Sleman Kapten Czi Supriyanto memimpin pelaksanaan apel pengecekan personel kembali cuti lebaran gelombang 1 (Satu) Dan pemberangkatan cuti lebaran gelombang II (dua) di halaman Makodim 0732/Sleman, Minggu (23/4/2023)

Pada pelaksanaan cuti lebaran Idul Fitri kali ini personel Kodim 0732/Sleman beserta Anggota Koramil jajarannya dibagi dalam dua gelombang yaitu setengah kekuatan gelombang pertama dan setengah kekuatan gelombang kedua.

Pasi Pers Kapten Czi Supriyanto dalam apelnya menyampaikan ucapan terima kasih kepada personil yang kembali dari cuti lebaran gelombang pertama yang telah menepati waktu kembali. Setelah masuk dinas laksanakan dinas dengan sebaik-baiknya, apabila ada permasalahan di luar segera laporkan.

Dan kepada personil yang akan melaksanakan dinas cuti lebaran gelombang kedua di harapkan agar dalam melaksanakan cuti untuk mengutamakan faktor keamanan, keselamatan dan menghindari pelanggaran sekecil apapun, karena cuti merupakan dinas dan tepati waktu kembali, Laporkan setiap ada permasalahan pada kesempatan pertama,"Ungkap Pasipers.(Pendim 0732/Sleman)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Turi Sleman Hadir Semarakkan Sholawat Nabi Muhammad SAW

Taman Kanak Kanak Ngudi Wasis di Datangi Babinsa

Danramil 16/Godean Hadiri Sleman School Expo (SSE) Sekolah Dasar Tahun 2024