Danramil berikan Wasbang Generasi Penerus Bangsa

Sleman --- Danramil 02/Pakem Kodim 0732/Sleman Kapten Inf Kusno.ST memberikan Pembekalan kepada Pemuda Kalurahan Hargobinangun Pakem Sleman dengan tema "Cinta Tanah Air sebagai Benteng Pemuda dalam Menghadapi Era Destruktif" bertempat di Kampung Mahoni, Dusun Tanen, Kalurahan Hargobinangun Kapanewon Pakem Kabupaten Sleman.Kamis (25/5/2023) 

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Kadispora Kabupaten Sleman diwakili oleh Riyang Sukrisman Kabid Kepemudaan, Kapten Inf Kusno.ST. Danramil 02/Pakem, Ratna Staf Bidang Kepemudaan, Nana Sujarwid Staf Bidang Kepemudaan dan Lurah Hargobinangun diwakili Matheus Sumardi.

Seperti diketahui kegiatan pembekalan terhadap Pemuda generasi penerus bangsa Kalurahan Hargobinangun adalah merupakan Program dari Dinas Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Sleman dalam rangka meningkatkan kemampuan dalam menghadapi di Era Globalisasi dalam kesempatan tersebut Danramil 02/Pakem menyampaikan tentang wawasan kebangsaan, rasa cinta tanah air dan kedisiplinan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.(Pendim 0732/Sleman)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Turi Sleman Hadir Semarakkan Sholawat Nabi Muhammad SAW

Taman Kanak Kanak Ngudi Wasis di Datangi Babinsa

Danramil 16/Godean Hadiri Sleman School Expo (SSE) Sekolah Dasar Tahun 2024