Danramil 11/Depok Bertindak Sebagai Irup Upacara Bendera

Sleman --- Prajurit dan PNS Kodim 0732/Sleman melaksanakan Upacara Bendera Mingguan yang dilaksanakan setiap hari Senin, seperti yang dilaksanakan hari ini dilapangan Upacara Makodim 0732/Sleman,Senin (22/1/2024).

Pelaksanaan Upacara Bendera Hari Senin kali ini bertindak selaku Inspektur Upacara Danramil 11/Depok Sleman Mayor Inf Nurhadi Siswanto dan Komandan Upacara Kapten Arm Wahyu Kuncoro yang keseharianya menjabat sebagai Danramil 03/Turi Sleman.

Kegiatan Upacara bendera ini bukan hanya sekedar rutinitas yang dilaksanakan setiap hari senin, akan tetapi mengandung motivasi dan semangat untuk memulai aktivitas.

Upacara bendera juga merupakan salah satu upaya dalam menumbuhkan budi pekerti dan karakter bangsa terutama nilai-nilai kebangsaan dan kebhinekaan.(Pendim 0732/Sleman)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Babinsa Turi Sleman Hadir Semarakkan Sholawat Nabi Muhammad SAW

Taman Kanak Kanak Ngudi Wasis di Datangi Babinsa

Danramil 16/Godean Hadiri Sleman School Expo (SSE) Sekolah Dasar Tahun 2024